Kapolsek Sarudu Bersama Dinsos Salurkan Bantuan Sembako Pada Warga Dusun Masabo Yang Diduga Gizi Buruk

Daerah

Naik katinting menyeberang sungai menuju Dusun masabo untuk kunjungi Nasrul yang didgua gizi buruk

PASANGKAYU, lenterasulawesi.com – Kapolsek  Sarudu Ipda Usman bersama rombongan dari Dinas Sosial Kabupaten Pasangkayu, kunjungi Nasrul 14 tahun, diduga gizi buruk, warga Dusun Masabo, Desa Benggaulu, Kecamatan Dapurang, Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat (Sulbar), Jumat (04/11/20222), untuk bantuan sembako.

Kepada media di lokasi, Ipda Usman sampaikan bahwa penyaluran  bantuan sembako ini kepada warga kurang mampu, sesuai instruksi Kapolri.

Dalam kesempatan ini Kapolsek  Sarudu yang juga didampingi istri, Arisa S.Sos pada saat menyerahkan bantuan sembako, kepada keluarga Rusli di Dusun Masabo

Kapolsek Sarudu, Ipda Usman di atas kantinting

Sementara itu untuk rombongan Kepala Dinas Sosial (Dinsos)Pasangkayu, Elsi SE, M. Ap, didampingi  Sosial  Muh. Yanuar, Kepala Bidang (Kabid ) Rehabilitasi Sosial (Resos) yang diwakili oleh staf  Arisa S.Sos.

Adapun Nasrul yang terduga alami gizi  buruk dan juga saat sedang sakit adalah  anak pertama dari tiga bersaudara dari Bapak Rusli asal Mandar. Nasrul yang kini butuh penanganan yang lanjut dan lebih serius dari pihak kesehatan. Karena sudah 3 tahun menderita penyakit gisi buruk dan penyakit lain.

Hasil pantauan, Nasrul alami juga kelainan kulit, seperti  habis terbakar api. Menurut kedua orang tuanya, Nasrul selalu merasa panas akibat kulitnya yang melepuh tersebut.

(Jamal/LS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *