Yakub F. Solon Jadi Pejabat  Bupati Mamasa Gantikan H. Ramlan Badawi

Jejak dan Langkah

MAMUJU, lenterasulawesi.com – Berlangsung di Kabupaten Mamuju Sulawesi Barat (Sulbar), Selasa (19/09/2023), Pejabat (Pj) Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) Prof  Zudan Arif  Fakrulloh melantik  Dr.  Yakub F.  Solon, SH, M. Pd, sebagai  Pejabat (Pj) Bupati Mamasa gantikan Dr. H. Ramlan Badawi yang telah  berakhirnya masa  jabatan

Dr. Yakub F. Solon, SH. M. Pd akan menjadi Pj Bupati Mamasa terhitung sejak dilantik hingga terpilihanya bupati Mamasa dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024 mendatang.

Adapun sosok  Yakub F. Solon,  ia adalah kelahiran di Mamasa pada 5 Oktober 1965.  Saat  ini menjabat sebagai Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Provinsi Sulbar.

Pj Gubernur Sulbar, Prof  Zudan Arif  Fakrulloh melantik Dr. Yakub F.  Solon, SH, M. Pd, sebagai Pj Bupati Mamasa

 

Yakub F. Solon mempunyai seorang  istri bernama Poibe Teresia  dengan 3 orang anak, masing-masing, Dandi T.Y.F. Solon, SH, Hanna T.Y.F. Solon, S. Pwk dan anak ke tiga Bernama Gloria Tiara T.Y.F. Solon, S. Tp.

Dalam riwayat kariernya, Yakub Solon awali dengan jabatan eselon 4 sebagai Kasubag Umum dan Kepegawaian pada Sekretariat Daerah Kabupaten Mamasa pada tahun 2004.  Tahun 2005 – 2006 menjadi Kepala Bagian Teknis Penyelenggaraan Pemilu pada Sekretariat KPU Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulbar dan dua tahun berikutnya yakni 2006 – 2007 menjadi Plt. Sekretaris KPUD Provinsi Sulawesi Barat.

Untuk tahun 2008 – 2013  ia menjadi Ketua Komisi Pemilihan Umum Kabupaten  Mamasa. Setelah  selesai  sebagai penyelenggara Pemilu/Pilkada Yakub F. Solon diangkat oleh Bupati Mamasa H Ramlan Badawi sebagai Asisten bidang Pemerintahan Setda Kabupaten Mamasa pada 2014.

Kemudian pada tahun 2015 ia kembali  berkarir di Pemprov  Sulbar sebagai Kepala Biro Ortala Setda Provinsi Sulawesi Barat. Lalu pada tahun 2016 menjadi Kepala Biro Hukum Setda Provinsi Sulbar. Selanjutnya  pada 2017 naik menjadi Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Sulbar. Kemudian di tahun 2018  – 2022 menjabat sebagai Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi Sulawesi Barat dan Desember 2022 dipercaya menjadi Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Provinsi Sulbar. Kemudian dipercayakan sebagai Pj Bupati Mamasa oleh Pemerintah Pusat

Dalam riwayat pendidika, Yakub Solon menempuh Pendidikan dasar (SD) di Mamasa pada tahun 1979, SMP Negeri Mamasa dan tamat pada tahun 1983. Ia menamatkan SMA Negeri Mamasa pada tahun 1985 dan melanjutkan progam D3 jurusan Kimia pada Universitas Hasanuddin Makassar dan tamat pada tahun 1988.

Pada tahun 1997 dia sukses merai 2 gelar S1 dari dua perguruan tinggi yang  berbeda  yakni, S1 jurusan Kimia Tata Negara dari Universitas Pattimura Ambon dan S1 Jurusan Hukum Universitas Satria Makassar

Jenjang keilmuan yang paling tinggi yang ia raih adalah S3 Manajemen Sumber Daya Manusia pada Universitas Prasada Indonesia  yang ditamatkan pada tahun 2016. Sebelumnya dia merai gelar S2 Manajemen di Universitas Negeri Makassar pada tahun 2007.

Pada riwayat organisasi, selain aktif sebagai Ketua Korpri Unit, Beliau juga aktif dalam kegiatan organisasi keagamaan antara lain, pernah menjadi Penasehat  Senior Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia Sulbar, Ketua Majelis GTM Jemaat Bukit Zaitun Mamuju, Ketua Persatuan Gereja Provinsi Sulawesi Barat.

Dalam Penugasan Khusus Yakub Solon  adalah Ketua Tim Advokasi Hukum Pemilihan Bupati Kabupaten Mamasa di Mahkama Konstitusi. Ketua Tim Perhitungan Sengketa Pemilu Gubernur Provinsi Sulawesi Barat. Ketua Tim Advokasi Hukum Pemilihan Umum Legislatif Kabupaten Mamasa di Mahkama Konstitusi. Anggota tim Advokasi Hukum Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Barat. Anggota Tim Hukum KPU Sulawesi Barat Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden. Anggota Tim Seleksi terbuka Pejabat tinggi pratama Kabupaten Pasangkayu tahun 2020 dan 2021. Anggota tim seleksi terbuka Sekretaris Daerah Kabupaten Pasang Kayu tahun 2022. Peserta Seminar Nasional Kesadaran Bernegara dan Perlindungan Hak Konstirusi Warga Negara Bidang Pendidikan

Dalam kariernya, Yakub Solon telah mendapat penghargaan, pada tahun 1998, Satya lencana 10 Tahun, tahun 2008 mendapat penghargaan Worshop Pembinaan Sadar Wisata, serta pada tahun 2018 memperoleh Satya Lencana 30 Tahun

(Humas Mamasa/LS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *